This post is also available in: 日本語 English العربية

 

Perwakilan Kyoto Sebagai Situs Warisan Budaya Dunia

‘Gunung Otowa Kuil Kiyomizu’ adalah kuil agama Budha yang berlokasi di Kiyomizu, distrik Higashi-yama, Kota Kyoto. Lebih dikenal dengan nama ‘Kuil Kiyomizu’, dan kuil ini tidak hanya terkenal di dalam Jepang tapi juga seluruh dunia. Kuil Kiyomizu terdaftar sebagai salah satu situs warisan budaya UNESCO pada Desember tahun 1994 dan menjadi tujuan wisata populer di Kyoto bersana dengan Kuil Kinkaku-ji, Arashiyama, dsb.

Kuil Kiyomizu adalah salah satu dari beberapa kuil yang memiliki sejarah panjang dari tahun 778 (sudah berdiri kira-kira 1200 tahun) sebelum ibu kota dipindahkan ke Heiankyo (Heiankyo adalah salah satu dari beberapa nama sebutan Kyoto sebelum berubah). Kuil ini adalah tempat yang disucikan oleh salah satu kuil pemimpin Kannon (Boddhisatva) dan menjadi kuil yang terkenal karena 20% turis dari Kyoto mengunjungi Kuil Kiyomizu ini.

Sejarah Kuil Kiyomizu

Kembali pada 1200 tahun lalu saat ibu kota dipindahkan ke Heiankyo (sekarang bernama Kyoto), Kuil Kiyomizu memiliki sejarah yang panjang. Dibangun pada tahun 778. Menurut literatur kuno, tertulis bahwa pendeta dari Kuil Kofukuji di Provinsi Yamato bernama ‘Kenshin’ yang berlatih di Kuil Kojima, sebuah kuil sekte Koyasan Shingon yang merupakan bagian dari Kuil Kangakuji di Prefektur Nara, bermimpi bertemu dengan seorang lelaki tua berpakaian jubah putih dan menyuruhnya untuk pergi ke utara menuju Kiyomizu.

Lalu ia pergi menuju arah utara sesuai perkataan lelaki yang muncul di mimpinya tersebut lalu ia tiba di Gunung Otawa, tempat Kuil Kiyomizu dibangun. Di Gunung Otowa, ada air terjun di mana air yang jernih mengalir dan di sanalah ia bertemu dengan seorang pertapa yang dipanggil ‘Gyoei Koji’ yang sedang berlatih di tepi air terjun tersebut. Pertapa yang berumur 200 tahun itu lalu mengatakan, ‘aku sudah menunggumu datang, tolong pahat patung Senjyu Kannon (Boddhisatva) dengan pohon suci dan lindungi tempat suci ‘Kannon’ ini. Kenshin memahat Senjyu Kannon pada kayu suci yang diberikan oleh pertapa tersebut, lalu ia menyebutkan bahwa Gyoei adalah reinkarnasi dari Kanon, dan Kenshin meneruskan tugasnya untuk melindungi daerah suci tersebut setelahnya.

Dua tahun kemudaian, seorang pria bernama Sakanoue no Tamura Maro yang memasuki Gunung Otowa untuk menangkap seekor rusa muncul di depan Kenshin yang sedang melalukan latihannya. Kenshin mengatakan pada Sakanoue no Tamura untuk berhenti membunuh makhluk hidup apapun jenisnya dan mengajari filosofi dari ‘Kanzeon Bosatsu’ (Bosshisatva). Sakanoue no Tamura merasa terkesan dengan cara pengajarannya sehingga memutuskan membangun sebuah kuil untuk memuja patung sebagai bentuk pengabdian terhadap Kannon dan ‘Kiyomizu’ disematkan sebagai nama kuil tersebut karena air terjun jernih yang mengalir dari Gunung Otowa

Bangunan Yang Menciptakan Suasana Megah

Mungkin hal yang paling menarik perhatian dari Kuil Kiyomizu adalah aula utama yang terbuat dari kayu yang dibangun di atas bukit. Tinggi dari panggung yang melintasi aula utama adalah sekitar 13 meter, dan disokong dengan kuat oleh metode konstruksi tradisional Jepang bernama ‘Kakezukuri’. Menggabungkan 18 kayu dari pohon Keyaki yang berusia lebih dari 400 tahun dan kayu dengan panjang 12 meter tanpa menggunakan paku sama sekali. Dalam bahasa Jepang, ada istilah ‘melompat dari panggung ‘Kiyomizu’ yang berarti membuat keputusan kuat, dan pada kenyatannya memang panggung yang berada di aula utama ini. Kuil Kiyomizu berlokasi di sisi bukit dari Gunung Otowa dan pemandangan yang terlihat sangat menakjubkan.

Hal pertama yang akan kalian lihat saat memasuki Kuil Kiyomizu adalah gerbang yang disebut ‘Nio-mon’ (Nio Gate). Pada kedua sisinya terpasang patung Nio, adn gerbang ini juga dikenal dengan sebutan ‘Gerbang Penutup Mata’. Di belakang Nio-mon , ada gerbang barat dan pagoda tiga tingkat. Kesemuanya dibangun dan terdekorasi dengan apik.

‘Zuigudo’ mengabadikan ‘daizui Gubosatsu’, pendeta hebat Boddhisatva yang memiliki berkah untuk mengabulkan permintaan orang-orang. Sebagai tambahan, kalian bisa menikmati pengalaman wisata di dalam kuil dengan mengunjungi patung dewa untuk pernikahan, patung dewa untuk persalinan lancar, dan patung dewa untuk membesarkan anak yang baik. banyak wanita hamil yang datang ke kuil ini berdoa demi kelancaran persalinan mereka.

Selain itu, ada beberapa tempat lainnya seperti ‘Kyodo’ dan ‘Amidado’

この投稿をInstagramで見る

#京都#gotoトラベル#親子旅行#清水寺#八坂神社 10/24日 旅行1日目は 大阪から京都方面へ!

カーリー(@kaosan35xx)がシェアした投稿 –

Tidak Hanya Bangunan Megah, Pemandangan Indah Pun Bersatu dengan Alam

Kuil Kiyomizu dikelilingi oleh alam dan karena dibangun di tepi gunun, kalian bisa menikmati keindahan alam di setiap musimnya. Bunga sakura cantik yang bermekaran pada musim semi, hijau daun yang menyegarkan di musim panas serta warna – warni indah di musim gugur berkolaborasi serasi dengan pemandangan Kuil Kiyomizu. Selain itu, di malam hari diadakan pertunjukan ‘light-up’ (lampu-lampu yang menyinari Kuil Kiyomizu) agar pengunjung juga bisa menikmati keindahan Kuil Kiyomizu bahkan di malam hari dan pengumuman ‘Huruf Kanji Tahun Ini’ sebagai bagian dari kampanye Asosiasi Kanji Jepang di mana pendeta Kuil Kiyomizu akan menulis satu huruf kanji yang populer menurut poling nasional dan disiarkan di statsiun televisi.

Coba kunjungi Kuil Kiyomizu, destinasi wisata terkenal di Prefektur Kyoto pada setiap pertunjukan dan musim yang berbeda.

Alamat 1-294 Kiyomizu, Higashiyama-ku, Kyoto 605-0862
Tel 075-551-1234
Jam Operasional 6:00~18:00
(Juli dan Agustus 6:00~18:30)
Tiket Masuk Dewasa :400 JPY
Anak-Anak (Siswa SD-SMP):200 JPY
Access ・Turun di Stasiun Kyoto, naik bus kota Kyoto menuju ‘Gojozaka’ / ‘Higashiyama Gozo’ lalu berjalan sekitar 10 menit
・Turun di Keihan Electric Railway ‘Stasiun Gion Shijo’, naik bus kota Kyoto menuju ‘Kiyomizu’ atau ‘Gojozaka’ lalu berjalan sekitar 10 menit/ Turun di Get off at Keihan Electric Railway ‘Stasiun Shichijo’, naik bus kota Kyoto menuju ‘Kiyomizudera Gion’ dan berjalan 10 menit/ Turun di Keihan Electric Railway ‘ Kiyomizu-Gojo Station’ lalu berjalan 25 menit.
Homepage https://www.kiyomizudera.or.jp/

Halal Restoran di Kyoto

Cafe & Dining Amber Court

Restoran ini menawarkan beragam varian menu makanan, dari ala carte yang simpel sampai menu French course. Kalian bisa merasakan kemampuan masak dari koki berkelas pada atmosfer yang  tenang di dalam restoran. Restoran ini disertifikasi oleh Kyoto Halal Council dengan label halal sehingga para turis muslim dapat menikmati hidangan tanpa merasa khawatir.

Alamat Nikko Princess Kyoto Hotel 1F
630 Takahashi-cho, Shimogyo-ku, Kyoto-shi, Kyoto 600-8096
Tel 0476-34-6193
Jam Operasional 7:00-22:00
Hari Tutup Buka Sepanjang Tahun
Homepage https://www.princess-kyoto.co.jp/restaurant/ambercourt
Halal Gourmet Japan https://www.halalgourmet.jp/ja/restaurant/426012
この投稿をInstagramで見る

私のテキトーな写真では美味しさが伝わらないなぁ〜🙄😂 . #ランチ #ホテルランチ #日航プリンセス京都 #アンバーコート #焼き立てパン6種もあったよ🥐 #食レポさん #2ヶ月毎にメニュー変わります #私と行くと10%オフです #oneharmony #申し込んだら誰でも10%オフですw . 今日も総務の親戚のおじさん(笑)は嬉しそうにどこかから出てきてくれました🚪 そう、私は親戚の子なのです。爆 何でもいいけどさ、毎回どーやってjustなタイミングで出てくるんか怖いんやけど🤣 まぁ美味しいし喜ぶ顔も見たいから来月も時間とお連れ様見つけて行きます😏 #ランチ仲間募集中

@ ray_07_がシェアした投稿 –

Fasilitas Airbnb Di Sekitar