This post is also available in: 日本語 English
Perdana Menteri Abe menggelar Acara Iftar
Pada tanggal 3 Juni, Perdana Menter Abe mengadakan acara iftar di kantor kabinet di Chiyoda-ku, Tokyo. Beliau mengundang para perwakilan dari 34 negara mayoritas islam. Iftar diselenggarakan oleh perdana menteri setiap tahun, sejak iftar yang diadakan oleh Perdana Menter atau Menteri Luar Negeri Koizomi pada tahun 2005.
Acara ini diadakan untuk meningkatkan saling pengertian serta memperkuat hubungan baik antara Jepang dan negara mayoritas islam, diikuti dengan Inbound wisatawan muslim yang luar biasa, penyelenggaraan Rugby World Cup serta Olimpiade dan Paralimpik Tokyo 2020 mendatang.
Pada acara ini, hidangan halal disajikan agar dapat dinikmati oleh para perwakilan pada saat iftar.
Sejak menjabat sebagai perdana menteri, Perdana Menteri Abe menekankan pentingnya hubungan dengan negara-negara mayoritas islam. Di masa mendatang beliau ingin mengunjungi banyak negara muslim dan bertemu dengan para pemimpinnya.
Selain itu, pada tanggal 29 Mei, Gubernur Tokyo, Ibu Yuriko Koike, mengadakan acara iftar yang juga dikenal sebagai pertemuan untuk mengumpulkan informasi, acara ini digelar di Gedung Pemerintahan Tokyo Metropolitan mengundang duta besar serta perwakilan negara dari 47 negara muslim di Tokyo (baca lebih lanjut here).