This post is also available in: 日本語 English
Pengalaman Yang Harus Kamu Coba di Yokohama!
Yokohama, kota pelabuhan yang berada di sebelah selatan Tokyo, tepatnya di Perfektur Kanagawa, memiliki pelabuhan Jepang pertama yang terbuka untuk transaksi luar negeri di tahun 1859. Kota yang mudah diakses dari Tokyo ini (hanya 30 menit dengan kereta api!) kini menjadi kota dengan populasi terbanyak di Jepang dan menjadi kota yang populer dikalangan ekspatriat, juga terkenal dengan Chinatown-nya yang merupakan salah satu Chinatown terbesar di dunia dan tempat tinggal mantan ekspatriat dari Barat yang masih terjaga dengan baik hingga kini.
Sebagai kota pelabuhan yang ramai dikunjungi oleh pembisnis luar negeri, Yokohama memiliki sentuhan seni Barat di bangunan dan pemandangan kotanya, yang menjadikan nuansa kota Yokohama berbeda dengan kota lainnya di Jepang. Di kota eksotis ini, “Yokohama Seryna Romanjaya”, sebuah restoran terkenal di Yokohama menyajikan menu makan siang dan makan malam berkualitas tinggi dengan harga terjangkau, yang membuat kunjunganmu ke Yokohama menjadi semakin menyenangkan!
Makanan Halal Terbaik dalam Nuansa Jepang Klasik
Yokohama Seryna Romanjaya merupakan restoran Jepang klasik yang menyajikan makan Jepang yang unik dan khas yang berada hanya 5 menit berjalan kaki dari stasiun JR Kannai (north exit). Restorannya cukup luas dan mampu menampung tamu dalam grup. Selain itu, restoran ini juga memiliki ruangan privat yang dapat digunakan untuk jamuan bisnis, pertemuan penting, dan sebagainya.
Restoran ini didominasi dengan nuansa kayu dan dedaunan hijau yang memberikan suasana hangat dan tenang. Kamu bisa menemukan lukisan kuno Jepang dan puisi dalam bahasa Jerman di dindingnya, serta menikmati nuansa Taisho Roman (tren pada dinasti Taisho) yang membawamu kembali ke dinasti kuno Taisho. Staf di restoran ini sangat profesional dengan staf wanitanya mengenakan kimono!
Makanan Jepang Halal Berkualitas Tinggi yang Menggiurkan
Yokohama Seryna Romanjaya menyediakan menu makanan halal, baik di menu makan siang maupun makan malam. Kabar baiknya adalah, kamu tidak perlu melakukan reservasi untuk menikmatinya! Cukup datang langsung ke restoran dan sampaikan ke staf kalau kamu ingin memesan makan siang atau makan malam halal. Full Menu
【Makan Malam】Menu Kursus Wagyu Halal Premium (harga 13,000 yen termasuk pajak)
Menu kursus ini terdiri dari 5 jenis makanan yang cukup bervolume,
・Sauteed scallop and caviar (tumis kerang dan kaviar)
・Grilled fish with teriyaki sauce (ikan bakar dengan saus teriyaki)
・Fried stuffed crab (kepiting isi goreng)
・Japanese prime halal beef (sirloin) with rice and soup (sirloin steak wagyu halal dengan nasi dan sup)
・Buah-buahan
Tumis kerang dan kaviar merupakan makanan pembuka. Seperti yang kamu tahu, kaviar adalah bahan makanan mewah yang hanya dapat ditemukan di restoran tertentu. Kaviar ini sungguh lezat berpadu dengan kerang yang lembut, kombinasi keduanya memberikan rasa manis yang menyebar di dalam mulut!
Kemudian berikutnya adalah ikan bakar dengan saus teriyaki dan kepiting isi goreng. Ikannya yang disajikan cukup tebal serta memiliki tekstur yang lembut, rasanya sangat lezat berpadu dengan saus teriyaki yang manis.
Kepiting isi goreng disajikan di atas cangkang kepiting! Warna coklat emasnya menunjukkan betapa garingnya bagian luar kepiting isi goreng ini. Kamu bisa menikmatinya dengan saus katsu halal yang tersedia.
Menu berikutnya adalah yang sudah ditunggu-tunggu, halal wagyu yang premium!
Pada dasarnya dagingnya disajikan dalam rare, namun kamu bisa menyesuaikan kondisi panggangan daging dengan memanggangnya di piringan batu panas yang disediakan bersama dengan daging wagyu ini. Selain itu, piringan batu panas ini juga bisa digunakan untuk menghangatkan menu makanan lainnya. Kali ini kami memanggang daging wagyu hingga dalam kondisi well-done (matang seluruhnya) sebelum menikmatinya.
Gigitan pertama akan membuat mata terbuka lebar dengan kelembutan dagingnya! Inilah dia, daging wagyu Jepang yang premium!
Daging yang digunakan tentunya adalah daging yang sudah bersertifikasi halal. Sebagai tambahan, tersedia pula beragam jenis saus yang bisa kamu pilih untuk dinikmati bersama dengan daging wagyu ini, seperti saus manis yakiniku, parutan lobak dengan saus ponzu (memiliki rasa asam lemon), garam dan merica, sambal, dan saus cabai. Di akhir menu kursus, kamu bisa menikmati buah-buahan yang bervariasi tergantung pada musimnya.
Menu kursus yang lezat dan mewah ini tersedia dalam harga yang terjangkau, hanya 13,000 yen dan patut dicoba!
【Makan Siang】”Nasi dengan Daging Wagyu Halal” dan “Daging Wagyu Goreng” (harga masing-masing 4,000 yen termasuk pajak)
Di Yokohama Seryna Romanjaya, kamu juga bisa menikmati menu makan siang yang lezat, yang tersedia dalam dua pilihan. Kalau kamu ingin mencoba makanan Jepang yang otentik nan klasik, kamu bisa memiliki menu “Nasi dengan Daging Wagyu Halal”! Menu ini adalah nasi yang diberi topping potongan daging wagyu yang tebal dan tentunya lezat.
Kalau kamu ingin menikmati menu yang renyah, kamu bisa mencoba menu “Daging Wagyu Goreng”. Menu ini sudah termasuk dengan nasi dan saus.
Kedua menu makan siang ini sudah termasuk dengan sayur, sup, dan kurma sebagai penutup.
Kalau kamu berada di Yokohama dan ingin mencoba makanan halal dengan pengalaman yang berbeda, silahkan kunjung Yokohama Seryna Romanjaya !
Ikuti Kami Menikmati Makanan Halal di Yokohama Seryna Romanjaya!
Tentang the Yokohama Seryna Romanjaya
- Address
- Kannai Tosei Building B1F 4-45-1 Sumiyoshicho, Naka-ku, Yokohama, Kanagawa Prefecture(beside Kannai Hall)
- Website
- http://www.seryna.com/
- Tel
- 045-681-2727
- Lunch Time
- 11:30~16:00(L.O.15:00)
- Open Hour
- 11:30-22:00(L.O.20:30)
- Halal Gourmet Japan
- https://www.halalgourmet.jp/restaurant/1058