This post is also available in: 日本語 English

Yuk Belajar Membuat Masakan Jepang Langsung dari Orang Jepang Bersama “Tadaku – with locals”!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.43.56

Seiring dengan meningkatnya keinginan dari turis Muslim yang berkunjung ke Jepang untuk mempelajari masakan Jepang langsung dari orang Jepang atau merasakan bagaimana kehidupan orang Jepang sehari-hari, “Tadaku – with locals” memulai layanan yang dapat menjawab kebutuhan tersebut.
Tadaku – with locals adalah layanan yang menghubungkan orang Jepang yang ingin mengajarkan masakan Jepang dengan turis asing yang ingin belajar memasak masakan Jepang.
Itu lah dia, Tadaku – with locals.
Begitu mendengar ada kelas masakan halal, kami segera mencoba layanan ini!

Mudah! Bahkan yang tidak terbiasa pun bisa menggunakan layanan ini dengan nyaman!

Kesan pertama adalah, sangat mudah dan simpel!

Kita hanya perlu mengirimkan :
・Kelas yang ingin dihadiri
・Tanggal dan jam
・Jumlah peserta
Ke Tadaku – with locals dan selesai!

Layanan ini juga tersedia dalam Bahasa Inggris, sehingga mereka yang tidak terbiasa dengan Bahasa Jepang sama sekali tidak perlu khawatir!

Banyak Tersedia Menu Kelas Memasak yang Populer Dikalangan Muslim

Kalau diurutkan kelas memasak halal …

“スクリーンショット” 2017-10-16 18.59.40

“スクリーンショット” 2017-10-16 18.59.49

・Takoyaki
・Sushi
・Okonomiyaki
・Dorayaki
・Gyoza    etc

Semuanya menu yang disukai Muslim!

Kali ini, kami menghadiri kelas memasak gyoza bersama host Ms. Nahoko(YOROKOBI Kitchen

Yuk mulai kelasnya!

Hari H telah tiba!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.48.39

Kami tiba di lokasi kelas memasak sesuai dengan arahan yang kami terima dari Tadaku – with locals dan bertemu dengan Ms. Nahoko.

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.48.56

Begitu memasuki kelas, langsung terasa homey. Rekomendasi untuk mereka yang ingin merasakan kehidupan sehari-hari orang Jepang!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.50.59

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.51.37

Membuat Gyoza!

Kali ini ada tiga reporter Muslim.

初めての餃子体験ということでワクワクの様子

Deg-degan menantikan membuat gyoza untuk pertama kalinya

Saat membuat gyoza, kebanyakan hanya membuat isi gyozanya saja, sedangkan kulitnya menggunakan kulit yang dijual di supermarket. Namun di kelasnya Ms. Nahoko, kita bisa belajar membuat kulit gyozanya juga!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.53.27

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.56.09

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.56.49

Sambil mendengar penjelasan Ms. Nahoko yang sangat mudah dipahami dan melihat resep, ketiga reporter yang belum pernah membuat gyoza sebelumnya berhasil membuat gyoza dengan baik sekali!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.55.54

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.57.47

Tidak hanya gyoza!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.58.06

Selain gyoza, kami juga membuat masakan Jepang lainnya seperti sup miso, asinan Jepang, dan rebusan.

Sangat direkomendasikan untuk mereka yang ingin mengetahui Jepang lebih dalam!

“スクリーンショット” 2017-10-17 10.59.48

Keunggulan Tadaku – with locals adalah “pengalaman memasak layaknya dilakukan oleh orang Jepang sehari-hari”
Dengan Tadaku – with locals, kita bisa merasakan sebagian kehidupan sehari-hari orang Jepang dan berinteraksi langsung dengan orang Jepang melalui masakan. Pengalaman yang tidak bisa kita rasakan di kelas memasak lainnya.

Kelas memasak umumnya dihadiri oleh peserta dalam grup, namun di Tadaku – with locals, kita bisa mengikuti kelas memasak dengan situasi yang lebih privasi, misalnya Ibu dan anak, bahkan pasangan.

Ingin tahu lebih banyak tentang Tadaku – with locals?

Berikut bagaimana situasi saat kami mengikuti kelas memasak dengan Tadaku – with locals.

Tadaku – with locals

Web Site
http://locals.tadaku.com/
Facebook
https://www.facebook.com/tadakulocals
Instagram
https://www.instagram.com/tadaku_locals/